Image-Description
DAMRI Terapkan Jam Operasional Baru, Rute Tanjung Selor - Sa...

Jakarta, 25 September 2024 - DAMRI menambah jadwal operasional untuk rute Tanjung Selor - Berau - Samarinda (PP) yang semula 4 (empat) kali seminggu menjadi setiap hari. Hal ini demi meningkatkan pelayanan masyarakat dan mendukung program pemerintah dalam meningkatkan layanan transportasi publik di Kalimantan.

General Manager DAMRI Cabang Samarinda Elpohan mengatakan DAMRI telah menyiapkan armada dengan pelayanan prima dengan terus meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan. DAMRI pun mengutamakan keselamatan dan keamanan dalam perjalanan serta terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

"Berkat dukungan dan kerja sama yang kuat antartim hingga seluruh jajaran manajemen, DAMRI Cabang Samarinda dapat melakukan perluasan jangkauan untuk seluruh jadwal operasional Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yaitu rute Samarinda - Berau - Tanjung Selor," ungkap Elpohan.

Hal ini menjadikan DAMRI unggul dan diandalkan masyarakat setempat. Dengan dukungan armada yang handal sesuai dengan spek dan penampilan yang menarik akan sangat membantu dalam meningkatkan kemajuan dan perkembangan DAMRI Cabang Samarinda terutama untuk trayek Samarinda - Berau - Tanjung Selor. "Rute ini menjadi favorit bagi masyarakat khususnya yang tinggal di Kalimanatan Timur dan Kalimantan Utara. Hal ini ditunjukan melalui tingginya animo mobilisasi pelanggan yang mencapai lebih dari 1 ribu orang per bulan," jelas Elpohan.

DAMRI berharap dengan adanya penambahan jadwal operasional ini dapat memudahkan masyarakat dalam bermobilisasi antarkota sehingga dapat menstimulus peningkatan ekonomi lokal.